×

Bukan Kotor Ya, Ini Vernix Yang Memiliki Banyak Manfaat Pada Bayi Baru Lahir

Bagikan Artikel :

Bukan Kotor Ya, Ini Vernix Yang Memiliki Banyak Manfaat Pada Bayi Baru Lahir

Kalau ada bayi baru lahir, terus terlihat kulitnya dipenuhi dengan lapisan yang berwarna putih, itu bukan kotoran ya Bunda. Dan banyak banget masyarakat yang bilang apabila bayi terlahir bayak putih-putih itu karena ibunya makan pedas padahal itu tidak benar. Lapisan tersebut disebut vernix caseosa. Sebenarnya, apa sih fungsi vernix caseosa pada bayi yang baru saja lahir?

Vernix caseosa adalah lapisan lembut berwarna putih yang biasanya membalut tubuh dan wajah janin. Lapisan ini biasanya mulai muncul ketika memasuki trimester akhir dan mengandung 81% air, 9% lemak, serta 10% protein.

Biasanya, pada bayi prematur lapisan vernix caseosa akan lebih banyak ketimbang bayi yang lahir dengan waktu yang normal. Karena sebagian besar terdiri dari air, vernix caseosa akan hilang ketika Anda memandikan bayi sesaat setelah persalinan.

Related Posts :

    Padahal lapisan pelindung kulit bayi ini memiliki fungsi yang sangat berguna bagi bayi Anda. Nah, apa saja ya fungsi vernix caseosa ini?

    Fungsi vernix caseosa pada bayi yang baru lahir

    1. Melindungi dari infeksi sesaat setelah lahir
      Vernix caseosa pada bayi yang baru lahir ternyata mengandung antioksidan. Nah, antioksidan pada lapisan kulit ini ternyata menjaga bayi Anda dari infeksi. Oleh karena itu, peran vernix caseosa sangat penting, mengingat bayi yang baru saja lahir sangat rentan terhadap penyakit
    2. Membantu permukaan kulit beradaptasi
      Bayi yang baru saja lahir pastinya akan melalui proses adaptasi dengan lingkungan barunya. Kulit bayi yang baru lahir cenderung sensitif, kering, hingga pH-nya menurun. Nah, di sinilah fungsi vernix caseosa beraksi.
      Pada prosesnya, lapisan pelindung kulit ini mengurangi risiko munculnya berbagai masalah kulit tersebut. Kandungan yang ada di dalam lapisan vernix dapat membuat kulit bayi menjadi lembap.
      Penurunan pH kulit bayi terjadi akibat proses pematangan enzim yang biasanya digunakan untuk memadukan komponen asam. Nah, trigliserida yang ada pada vernix caseosa ternyata bisa menjadi sumber asam lemak agar pH tetap seimbang.
    3. Membantu mengatur suhu tubuh bayi
      Pada saat masa kehamilan, tubuh Anda sangat berperan penting terhadap pengaturan suhu tubuh janin Anda. Nah, ketika bayi Anda baru lahir, dibutuhkan waktu yang cukup lama agar suhu tubuhnya dapat cocok dengan lingkungan barunya.
      Oleh karena itu, setelah melahirkan biasanya para bayi akan diselimuti agar terjaga kehangatannya. Selain itu, membiarkan vernix caseosa dalam waktu yang cukup lama juga dapat membantu suhu tubuh bayi Anda untuk beradaptasi dengan alami.
    4. Memudahkan bayi untuk keluar dari kandungan
      Fungsi lain dari vernix caseosa adalah sebagai pelumas saat melahirkan. Tidak hanya untuk melapisi kulit, melainkan juga mengurangi gesekan yang terjadi ketika proses persalinan berlangsung. Mungkin hal ini sangat berpengaruh bagi Anda dan buah hati karena mengurangi rasa sakit yang berlebihan.
      Setelah dilihat lebih lanjut lagi, ternyata fungsi vernix caseosa pada bayi yang baru lahir sangat berguna, ya. Oleh karena itu, jika Anda masih ingin memanfaatkan lapisan pelindung kulit pada bayi Anda, usahakan untuk tidak terlalu cepat memandikan sang bayi.
      Walaupun mungkin tampilannya tidak terlihat menyenangkan, keistimewaan vernix caseosa ini justru bermanfaat untuk bayi Anda.

    Haruskah Vernix Ini Dibersihkan ?

    Dulu, begitu lahir, seluruh tubuh bayi segera dibersihkan, termasuk usaha keras untuk membersihkan lemak yang menempel di wajah dan kulitnya. Kini, mengingat manfaatnya, lapisan ini lebih sering dibiarkan saja. Si kecil cukup dibersihkan dari sisa darah yang menempel di tubuhnya.
    Jadi, keberadaan vernix caseosa tak perlu dirisaukan benar, kecuali jika jumlahnya berlebihan. Dalam dua atau tiga hari, lapisan ini akan terserap kembali oleh kulit bayi.Fakta lain “si lemak”. Usaha berlebihan untuk membersihkan vernix caseosa justru bisa menyebabkan iritasi pada kulit bayi, antara lain karena ketidaktahanan terhadap bahan-bahan pembersihan kulit tersebut. Vernix juga telah terbukti mengandung Anti GBS-membunuh komponen antimikroba! Jadi Berpikirlah dua kali untuk membersihkan bayi Anda dari vernix.

    About : Citra Dewi Amd. Keb

    Citra Dewi Amd. Keb

    Bidan Citra Dewi Am.Keb merupakan alumnus Stikes Jenderal Achmad Yani Cimahi angkatan 2016 yang lahir pada 15 juni 1995. Aktif sebagai Interactive Medical Advisor di www.curhatbidan.com. Bagi saya menjadi seorang bidan adalah pekerjaan mulia yang memberikan pelayanan dengan hati nurani. Bidan berperan dalam luang lingkup kesehatan dasar masyarakat. Mulai dari bayi, remaja, pasangan usia subur sampai lanjut usia. Saya berharap mampu memberikan pelayanan kesehatan keluarga anda.

    Untuk konsultasi via WhatsApp klik disini :

  • Bagikan Artikel :

    Terkahir Di Edit : January 13, 2020

    Pertanyaan Pengunjung :

    Tentang alat vagina

  • Oleh : Grace Dina
  • 3 tahun, 11 bulan yang lalu

    Bu, saya kan sudah lama tidak datang bulan, tiba2 vagina saya gatal sekali , keputihan, dan saya baru menyadari bahwa di lubang vagina saya ada benjolan .dan itu terasa perih..

  • Oleh : Grace Dina
  • Bolehkah Ibu Hamil Mengkonsumsi Kafein?

  • Oleh : Disa Khaerunisa
  • 6 tahun, 1 bulan yang lalu

    Selamat siang bu bidan, saya mau tanya benarkah ibu hamil dilarang mengkonsumsi minuman yang berkafein seperti kopi? jika itu salah, sebaiknya bagaimana aturan yang tepat dalam mengkonsumsi kafein pada ibu hamil. Terimakasih bu bidan, ditunggu jawabannya…

    kehamilan

  • Oleh : fitri syifa
  • 1 tahun yang lalu

    saya mengalami pendarahan apakah saya masi positif hamil

  • Oleh : fitri syifa
  • Gatal

  • Oleh : Nisa Icaaa
  • 3 tahun, 7 bulan yang lalu

    Bubidd, menjelang haid sy selalu gatal, gatalnya dibarengi dengan keputihan seperti lemak . Lalu saya sakit sudah 2hari karna kecapean, sy lihat vagina pun ikut sakit, ada bulat2an putih dan kuning pada area kemaluan sy, sy mau periksa ke dokter takut bubid

  • Oleh : Nisa Icaaa
  • Menghitung usia kehamilan

  • Oleh : Irfan L
  • 3 tahun, 11 bulan yang lalu

    Selamat malam dok. Istri saya haid terakhir tgl 2 januari. Kami berhubungan tgl 3 februari. Dalam rentang waktu itu istri saya blum haid. Dia skrng tengah hamil brp usia kehamilanya dok.?
    Usia janinya brp dok.? Terima kasih

  • Oleh : Irfan L
  • Tanya Bidan