×

Ketahui Penyebab Keringat Berlebih Pada Ibu Hamil

Bagikan Artikel :

Ketahui Penyebab Keringat Berlebih Pada Ibu HamilBidan Online,- Keluhan ibu hamil nyatanya bukan hanya rasa tidak nyaman atau sakit pada tubuh namun juga tidak sedikit ibu hamil yang mengeluhkan mengalami keringat berlebih. Bahkan dari beberapa ibu hamil menyebutkan jika keluhan keringat berlebih ini dapat keluar sangat banyak di bagian tubuh. Tentunya keringat berlebih akan membuat siapa saja merasa tidak nyaman terlebih lagi ibu hamil. Keringat berlebih dapat keluar dari area sekitar organ intim, ketiak, punggung, paha, hingga leher dan wajah.

Pada dasarnya keringat sendiri merupakan respon alami tubuh untuk mendinginkan suhu tubuh. Biasanya keluarnya keringat saat seseorang merasa kegerahan atau suhu tubuh meningkat. Namun bagaimana jika keringat keluar lebih banyak saat hamil? Apa sih yang menjadi penyebabnya? simak ulasannya berikut ini.

Sebenaranya ibu hamil yang mengalami keringat berlebih tidak perlu khawatir karena bisa di sebut sebagai hal yang wajar terjadi. Biasanya keluhan keringat berlebih ini akan muncul di awal trimester, trimester ketiga, dan setelah melahirkan. Penyebab pasti dari keringat berlebih pada ibu hamil yaitu karena adanya perubahan hormon yang terjadi secara signifikan. Adapun penyebab lainnya yaitu karena saat anda hamil secara otomatis badan akan di tuntut bekerja lebih keras dalam berbagai hal.

Namun berbeda dengan keringat pada orang pada umumnya, keringat pada ibu hamil cenderung tidak berbau menyengat. Dan berikut ini beberaapa penyebab keringat berlebih pada ibu hamil yang wajib anda ketahui.

Berat badan bertambah

Berat badan yang bertambah pada saat hamil memang bukan menjadi hal aneh. Peningkatan berat badan pada ibu hamil biasanya dapat mencapai 11 sampai 15 kg. Tentunya dengan beban yang terbilang berat tersebut maka tidak heran jika ibu hamil mengalami keringat berlebih juga sangat rentan terserang dehidrasi.

Perubahan hormon

Sudah di jelaskan sebelumnya jika perubahan hormon pada ibu hamil memang dapat menjadi penyebab ibu hamil mengalami keringat berlebih. Peningkatan hormon progesteron pada ibu hamil dapat menyebabkan suhu tubuh meningkat. Tidak hanya itu saja faktanya peningkatan hormon progesteron dapat membuka lebar pembuluh darah kecil pada ibu hamil yang menyebabkan ibu hamil bisa berkeringat lebih banyak. Perubahan hormon pada ibu hamil dapat terjadi dalam cangkupan yang berbeda dengan orang normal lainnya bahkan bisa berubah secara signifikan maka tidak heran jika ibu hamil sering mengalami beberapa keluhan.

Aliran darah yang meningkat

Diketahui saat hamil para wanita akan mengalami peningkatan aliran darah hingga 40%. Bukan tanpa alasan peningkatan aliran darah tersebut dapat terjadi karena menyesuaikan dengan kebutuhan janin. Akibat dari adanya peningkatan aliran darah tersebut maka darah akan terpompa lebih banyak yang bisa membuat suhu tubuh meningkat dan proses metabolisme bekerja lebih keras. Maka tidak heran jika ibu hamil cenderung lebih banyak berkeringat.

Adapun beberapa tips mengatasi keringat berlebih pada saat hamil yaitu dengan memilih pakaian longgar berbahan katun, linen, maupun serat alami lainnya yang dapat membuat tubuh lebih sejuk. Pastikan untuk sering minum air putih, mandi lebih sering, hingga segera lap jika keringat muncul.

Baca juga artikel lainnya:

Tips Mengatasi Stres Saat Hamil Yang Tepat dan Benar

Tips Solusi Mengatasi Kram Kaki Pada Ibu Hamil Yang Benar

Manfaat Merendam Kaki Dengan Air Hangat Pada Ibu Hamil

Ketahui 5 Alasan Yang Membuat Ibu Hamil Cepat Lelah

Related Posts :

    Bahaya Ibu Hamil Marah-marah Bagi Perkembangan Janin

    About : Citra Dewi Amd. Keb

    Citra Dewi Amd. Keb

    Bidan Citra Dewi Am.Keb merupakan alumnus Stikes Jenderal Achmad Yani Cimahi angkatan 2016 yang lahir pada 15 juni 1995. Aktif sebagai Interactive Medical Advisor di www.curhatbidan.com. Bagi saya menjadi seorang bidan adalah pekerjaan mulia yang memberikan pelayanan dengan hati nurani. Bidan berperan dalam luang lingkup kesehatan dasar masyarakat. Mulai dari bayi, remaja, pasangan usia subur sampai lanjut usia. Saya berharap mampu memberikan pelayanan kesehatan keluarga anda.

    Untuk konsultasi via WhatsApp klik disini :

  • Bagikan Artikel :

    Terkahir Di Edit : July 5, 2017

    Pertanyaan Pengunjung :

    Saki Kaki Dan Tangan

  • Oleh : Mohammad ikhsan
  • 6 tahun, 8 bulan yang lalu

    Saya mau bertanya, kok akhir akhir ini saya sering sekali merasakan sakit pada bagian kaki dan tangan saya ya dok? Rasanya itu cenat cenut, muncul tiba tiba dan bahkan hilang secar tiba tiba. Ini sakit apa ya dok? Terus bagian mana agar ini tidak terjadi terus menerus?

    Mensturasi

  • Oleh : Nadine Maharani
  • 3 tahun, 6 bulan yang lalu

    Dok saya berumur 10 tahun saya sudah keputihan udah lama tetapi kenapa belum mensturasi ya dok?

  • Oleh : Nadine Maharani
  • Berhubungan saat minum pil plasebo

  • Oleh : Istiana Agustin
  • 6 tahun, 2 bulan yang lalu

    Pagi bu, bu sy mau nnya, semalam sy melakukan hbngan intim, tapi saya sdng mengonsumsi pil kb yang plasebo,
    Seharusny semalam sy minum pil plasebo yang kedua,
    Biasanya sy haid stelah mngonsumsi 3pil plasebo,
    Krn sy takut hamil, jd semalam sy minum pil aktif ny, bukan pil plasebony,
    Apakah sy bisa hamil bu, saat minum pil plasebo dan melakukan hbngan intim mski sy sudh minum pil aktif smlm,
    Trus nnti malam sebaikny sy minum lanjut pil plasebo atau pil aktif ?
    Terima kasih bu sblmnya

    Benjolan di payudara

  • Oleh : Khoirun Nisa
  • 5 tahun, 4 bulan yang lalu

    Bismillah..
    Izin bertanya, saya sedang hamil 9bulan dan baru pertama kali saya di cek di bagian payudara, dan terdapat benjolan di bagian kanan bawah payudara saya, ciri ciri benjolannya agak kenyal, bisa bergeser geser jika di gerakan tidak terasa sakit juga.. Yg mau saya tanyakan apakah saya bisa menyusui anak saya ketika lahir nanti? Dan akan berdampak bagaimana jika saya menyusui anak saya dalam ke adaan seperti itu? Terima kasih dok

    Masalah haid tidak teratur

  • Oleh : Dian Anggraini
  • 4 tahun, 2 bulan yang lalu

    Bu bidan mau bertanya nih..
    Perkenalkan nama saya Dian umur sy 21th. Saya pny mslh mens udh 1thun lalu… Saya juga sudh periksa ke dr.Spog ,wktu sy priksa tdk ada masalah apa² cuma hormon sy kurang baik. Dan saat itu sy diberi obt Regumen trs saya minum smpai hbis skitar bbrp hri langsung mens. Tapi saya bingungny klo sy tdk konsumsi kok saya telat mens lagi ya bu bidan. Ap sy hrus minum obat itu terus? Soalny sy tkut klo sy ketergantungan. Sya udh telat 1bln… Dan saya coba buat minum ramuan dr bhn alami sih soalny pngn aja nggk minum obtny tp bisa mens. Tp saat ini blm ada tanda². Gimn ya bu bidan solusiny

  • Oleh : Dian Anggraini
  • Tanya Bidan