×

Waspadai Infeksi Cytomegalovirus Saat Hamil

Bagikan Artikel :

Curhat Bidan – Cytomegalovirus (CMV) merupakan turunan herpes. CMV yaitu virus yang sering ditularkan ke bayi selama kehamilan. DI Amerika, diperkirakan 1% bayi terlahir dengan infeksi yang disebut cogentinal CMV. Kebanyakan bayi dengan kondisi congentinal CMV awalnua tidak memiliki masalah apapun. Akan tetapi beberapa diantara mereka bisa sakit berat saat lahir dan terus mengalami masalah kesehatan untuk jangka panjang. Pada awalnya bayi akan kelihatan baik-baik saja, tetapi kemudian akan mengalami kehilangan pendengaran dan komplikasi akibat infeksi selama berbulan-bulan bahkan bertahun-tahun. 1 dari 750 bayi lahir dengan / menunjukan kondisi ketidakmampuan tertentu sebagai akibat dati congential CMV.

Cytomegalovirus Pada Wanita Hamil

Kemungkinan Bunda menularkan infeksi CMV pada janin bergantung pada kapan Bunda pertama kali terinfeksi dengan virus ini. 50% wanita sudah memiliki antibodi terhadap CMV sebelum hamil, yang berarti sebelumnya mereka telah terinfeksi. Banyak orang yang terkena infeksi CMV tidak menunjukan gejala apapun. Seperti virus herpes lainnya, CMV akan tetap bertahan pada tubuh setelah infeksi awal, kemudian virus bisa kembali aktif, khususnya apabila sistem kekebalan tubuh yang memungkinkan terkena infeksi, sehingga mengakibatkan infeksi CMV kambuh kembali.

Apabila Bunda menderita infeksi CMV pertama kali 6 bulan sebelum hamil, resiko bayi terkena CMV sangatlah kecil. Akan tetapi, jika Bunda terinfeksi pertama kali ketika sedang hamil, resiko bayi terkena CMV menjadi lebih tinggi.

Kondisi Bayi dengan Cytomegalovirus

85-90% bayi yang baru lahir dengan kondisi congential CMV mengalami infeksi tidak terlihat, hal ini berarti tidak ada gejala yang ditunjukan saat lahir. Mayoritas bayi ini terus berada dalam keadaan baik dan tidak mengalami komplikasi yang berhubungan dengan CMV. Beberapa dari bayi ini, sekitar 5 hingga 15 persen, mengalami masalah kesehatan di kemudian hari, yang paling umum berupa kehilangan pendengaran.

10-15% bayi baru lahir yang terinfeksi CMV dalam rahim memiliki komplikasi yang serius yang terjadi saat lahir, seperti sisitem daraf pusat yang tidak normal. Keterbatasan pertumbuhan, ukuran kepala yang kecil, pembesaran limpa dan hati, penyakit kuning, dan ruam yang disebabkan oleh pendarahan di bawah kulit.

Penularan Infeksi Cytomegalovirus

CMV ditularkan melalui kontak langsung dengan cairan orang yang terkena CMV seperti air liur, urine, kotoran, kotoran vagina, sperma, darah, air mata, dan ASI. Selama hamilm transmisi virus ke bayi terjadi melalui plasenta / melalui kontak sekresi / darah yang terinfeksi selama kelahiran atau melalui ASI yang terinfeksi.

Related Posts :

    Gejala Umum dari Cytomegalovirus yaitu mengalami demam, letih dan lesu, bahkan hingga terjadi penurunan jumlah sel darah putih. Jika Cytomegalovirus menyerang sistem pencernaan maka bisa menyebabkan mual, muntah, bahkan hingga mengalami diare. Pemeriksaan TORCH salah satu upaya untuk mengetahui infeksi Cytomegalovirus di dalam tubuh. Pemeriksaan yang dilakukan melalui mikroskopik urin untuk mengetahui replikasi, infeksi dan juga pelepasan virus dalam urine.

    About : Citra Dewi Amd. Keb

    Citra Dewi Amd. Keb

    Bidan Citra Dewi Am.Keb merupakan alumnus Stikes Jenderal Achmad Yani Cimahi angkatan 2016 yang lahir pada 15 juni 1995. Aktif sebagai Interactive Medical Advisor di www.curhatbidan.com. Bagi saya menjadi seorang bidan adalah pekerjaan mulia yang memberikan pelayanan dengan hati nurani. Bidan berperan dalam luang lingkup kesehatan dasar masyarakat. Mulai dari bayi, remaja, pasangan usia subur sampai lanjut usia. Saya berharap mampu memberikan pelayanan kesehatan keluarga anda.

    Untuk konsultasi via WhatsApp klik disini :

  • Bagikan Artikel :

    Terkahir Di Edit : December 14, 2016

    Pertanyaan Pengunjung :

    Kapan masa subur pria?

  • Oleh : Riza
  • 7 tahun, 10 bulan yang lalu

    Selamat pagi bu bidan, saya penasaran nih apakah pria juga memiliki masa subur? Saya hanya tahu wanita saja yang memiliki masa subur. Mohon jawabannya bu bidan

    Tentang Kehamilan

  • Oleh : Yanti Nur Syafitri
  • 3 tahun, 2 bulan yang lalu

    Saya sudah telat haid baru 3 hari..dan apa itu pertanda hamil solnya belum tespek karena tkut hasilnya kecewa

  • Oleh : Yanti Nur Syafitri
  • Apa obat diare yang aman untuk anak usia 3 tahun ?

  • Oleh : Yuli Ani
  • 8 tahun, 3 bulan yang lalu

    Sore dok, adik saya usia 3 tahun sekarang ini sedang mengalami masalah pencernaan. Sering buang air besar, sudah diobati tapi belum juga sembuh. Kira – kira obat yang aman untuk mengobati diare pada anak usia 3 tahun apa dok ? Terima kasih dok sebelumnya.

    Cara Mengatasi Ruam Merah pada Kulit Bayi

  • Oleh : Didin Bajarudin
  • 8 tahun, 1 bulan yang lalu

    Selamat siang bu bidan, saya mau tanya. Bagaimana caranya mengatasi ruam pada kulit bayi berumur 6 bulan yah ? Semalam muncul ruam merah pada kulit bayi saya. Mohon sarannya bu bidan, supaya bayi saya tak rewel terus akibat gatal pada ruam tersebut.

  • Oleh : Didin Bajarudin
  • Penting

  • Oleh : Ananda
  • 5 tahun, 8 bulan yang lalu

    Sekitar bulan agustus 2018 saya di haid hanya 2 hari saja yaitu pd tgl 16 dan 17. Perut bagian kanan juga terasa sakit. Setelah diperiksa ternyata usus besar saya bermasalah. Hingga hari ini 15 desember 2018 saya belum juga haid,perut juga membesar dan keras serta ada benjolan yg suka berpindah-pindah bahkan kadang berdenyut. Kira-kira saya kenapa ya ? Saya belum menikah. Ingin periksa lagi tapi ada rasa malu. Mohon di balas. Terimakasih

    Tanya Bidan