×

Deteksi Kanker Payudara dengan SADARI

Bagikan Artikel :

Kanker payudara merupakan salah satu penyakit menakutkan bagi kaum wanita. Walaupun kini sudah ada pengobatan terbaik, tetapi perjuangan melawan kanker payudara tidak selalu berhasil. Hal itu karena masih kurangnya perhatian dari kaum wanita dalam memahami kanker payudara guna menghindarkan diri dari serangan kanker payudara serta cara melakukan deteksi sejak dini.

Kesadaran akan pentingnya memahami penyakit kanker menjadi sangat penting, sebab pengenalan dan pemahaman sejak dini akan mampu mendeteksi dini setiap gejala penyakit pada payudara, sehingga penyakit kanker payudara bisa ditangani sejak dini. Jika sudah terdeteksi sejak dini penanganannya pun efektif dan efesien, sehingga tidak terlalu membahayakan dan bahkan bisa ditangani secara tuntas.

Kemungkinan timbulnya benjolan pada payudara sebenarnya dapat diketahui secara cepat dengan pemeriksaan sendiri. Istilah ini disebut dengan SADARI, yaitu pemeriksaan payudara sendiri. Sebaiknya pemeriksaan sendiri ini dilakukan secara berkala, yaitu satu bulan sekali. Ini dimaksudkan agar mampu mengantisipasi secara cepat jika ditemukan benjolan pada payudara.

Untuk menemukan gejala awal kanker payudara dapat di deteksi sendiri oleh kaum wanita, jadi tidak perlu seorang ahli untuk menemukan awal kanker payudara. Secara rutin wanita dapat melakukan metode SADARI dengan cara memijat dan meraba seputar payudara untuk mengetahui ada atau tidaknya benjolan di sekitar payudara sendiri.

Tujuan SADARI

Tujuan dari pemeriksaan payudara sendiri adalah untuk mendeteksi secara dini gejala kanker payudara secara individu. Masih banyak wanita yang belum menyadari pentingnya mereka melakukan pemeriksaan dini terhadap payudaranya. Dalam kenyataan sehari-hari banyak wanita datang ke dokter setelah mereka menyadari adanya benjolan yang terus membesar dan dibiarkan saja, dengan alasan ekonomi. Alasan keuangan yang tidak memadai, membuat mereka enggan memeriksakan diri ke dokter. Namun, beberapa wanita yang peduli dengan kesehatan payudaranya memeriksakan payudaranya sejak dini ke dokter atas kesadaran mereka sendiri. Jika dalam proses pemeriksaan ditemukan adanya benjolan di sekitar payudara, sebaiknya sesegera mungkin dikonsultasikan ke dokter. Hal ini perlu dilakukan karena tidak semua benjolan yang timbul disekitar payudara adalah kanker. Semakin cepat dikonsultasikan ke dokter semakin cepat pula bisa di pastikan benjolan tersebut kanker atau bukan. Selain itu, semakin cepat pula bisa dilakukan pengobatan.

Waktu Melakukan SADARI

1. Pemeriksaan payudara sendiri dapat dilakukan pada wanita yang telah memiliki siklus menstruasi dan wanita yang telah mengakhiri siklus menstruasi (menopause).

2. Sebaiknya pemeriksaan sendiri ini dilkukan secara berkala, yaitu satu bulan sekali. Ini dimaksudkan agar dapat mengantisipasi secara cepat jika ditemukan benjolan pada payudara.

3. Pemeriksaan sebaiknya dilakukan antara 7-10 hari setelah hari pertama menstruasi. Sebab, saat itu kepadatan payudara sedang berkurang. Untuk yang telah menopause, lakukan SADARI pada tanggal yang sama setiap bulan atau tiga bulan sekali.

Cara Melakukan SADARI

a) Pada tahap awal, lepas semua pakaian atas, lalu berdiri di depan cermin dengan posisi kedua tangan lurus kebawah. Perhatikan seluruh bagian kedua payudara dengan seksama.

b) Pastikan ada tidaknya perubahan yang tampak, baik bentuk maupun ukuran payudara. Hanya wanita bersangkutan yang lebih memahami jika ada perubahan bentuk maupun ukuran pada payudaranya.

c) Angkat kedua tangan keatas hingga lurus. Perhatikan kembali seluruh bagian payudara. Pastikan ada tidaknya perubahan yang tampak seperti adanya tarikkan di sekitar payudara atau adanya kerutan di kulit payudara.

d) Pada kondisi berdiri sempurna dengan tangan lurus di samping badan, pijat atau tekan secara perlahan-lahan payudara sebelah kiri tepat di sekitar puting susu dengan tangan kanan, sedangkan payudara sebelah kanan dengan tangan kiri.

e) Pijatlah seluruh payudara anda dari atas sampai bawah, kiri dan kanan.

f) Setelah itu pijat juga dari tulang pundak sampai bagian atas perut dan dari ketiak sampai belahan payudara.

g) Buatlah pola memutar untuk memastikan anda sudah memijat seluruh payudara anda.

h) Mulailah dari puting, buat gerakan memutar semakin lama semakin besar sampai anda mencapai bagian tepi payudara.

Related Posts :

    i) Anda juga dapat membuat gerak naik turun, gerakan ini bagi sebagian besar wanita dianggap lebih efektif.

    j) Pastikan anda merasakan seluruh jaringan payudara dari depan (puting) sampai bagian belakang.

    k) Pakailah pijatan-pijatan yang sesuai dengan anatomi payudara yaitu pijatan ringan untuk kulit dan jaringan tepat dibawah kulit, pijatan sedang untuk bagian tengah payudara dan pijatan kuat untuk jaringan dalam payudara.

    l) Saat anda mencapai jaringan dalam payudara, anda harus dapat merasakan tulang iga anda.

    m) Pastikan ada tidaknya cairan ( bukan air susu ) yang keluar dari puting susu.

    Kenapa Harus Sadari untuk Mendeteksi Kanker Payudara?

    Gejala klinis kanker payudara bisa berupa adanya benjolan pada payudara yang tidak terasa nyeri. Semula, benjolan itu kecil. Lama-kelamaan benjolan ini semakin besar, lalu melekat pada kulit, sehingga menimbulkan perubahan pada kulit payudara dan puting payudara.

    Itulah yang membuat puting payudara tertarik kedalam (retraksi), serta berwarna merah muda atau kecoklatan sampai menjadi oedema, sehingga terlihat seperi kulit jeruk, mengerut, atau timbul borok pada payudara. Semakin lama, borok membesar dan mendalam. Inilah yang akan menghancurkan seluruh payudara. Jika benjolan payudara terdeteksi saat volumenya masih kecil maka peluang dalam kesembuhan semakin besar.

    Keadaan Payudara dan Puting yang Sehat

    Payudara normal adalah payudara dengan bentuk sempurna tanpa perubahan bentuk dan pembengkakan. Payudara yang bermasalah jika; kulit mengkerut, terjadi lipatan, ada tonjolan, puting berubah posisi biasanya seperti tertarik kedalam, kemerahan, nyeri, dan ruam-ruam atau bengkak. Puting yang baik yaitu jika anda tidak menyusui maka tidak akan keluar cairan apapun. Namun jika anda menyusui akan mengeluarkan ASI tentunya. Puting yang bermasalah adalah puting yang mengeluarkan cairan berwarna kuning bercampur darah dan mengoreng.

    About : Citra Dewi Amd. Keb

    Citra Dewi Amd. Keb

    Bidan Citra Dewi Am.Keb merupakan alumnus Stikes Jenderal Achmad Yani Cimahi angkatan 2016 yang lahir pada 15 juni 1995. Aktif sebagai Interactive Medical Advisor di www.curhatbidan.com. Bagi saya menjadi seorang bidan adalah pekerjaan mulia yang memberikan pelayanan dengan hati nurani. Bidan berperan dalam luang lingkup kesehatan dasar masyarakat. Mulai dari bayi, remaja, pasangan usia subur sampai lanjut usia. Saya berharap mampu memberikan pelayanan kesehatan keluarga anda.

    Untuk konsultasi via WhatsApp klik disini :

  • Bagikan Artikel :

    Terkahir Di Edit : July 23, 2018

    Pertanyaan Pengunjung :

    Petting

  • Oleh : Tania Penta
  • 1 tahun, 5 bulan yang lalu

    Pagi dok, saya dan suami saya melakukan petting bersamaan dengan mandi air hangat saya menggunakan celana dalam double dan suami saya tidak memakai celana dalam, tetapi suami saya keluar diluar celana dalam saya apakah bisa hamil dok

    Di karenakan belum siap menambah momongan

    Terimakasih

  • Oleh : Tania Penta
  • Nyeri Setelah Buang Air Kecil

  • Oleh : Bang Andre
  • 7 tahun, 11 bulan yang lalu

    Di usia saya yang baru menginjak 19 tahun, saya sering kali merasakan perih setelah buang air kecil, padahal saya belum menikah. Apakah hal ini berbahaya bagi kesehatan saya? Dan apa biasanya yang menyebabkan rasa perih itu sering muncul setelah buang air kecil ini?

  • Oleh : Bang Andre
  • Keputihan

  • Oleh : Fau Ziyah
  • 4 tahun, 3 bulan yang lalu

    Bu akhir akhir ini saya keluar keputihan putih susu,berbau seperti tempe busuk,dan gatal Bu kira kira apa penyebab nya yah

    Lepas KB udah 2 tahun

  • Oleh : Ratna Ayuningsih
  • 2 tahun, 10 bulan yang lalu

    Ass..
    Saya udah lepas KB suntik 3bulan sekali selama 2tahun. Nah pas lepas pada tgl 20 oktober 2019 setelah sampai bulan desember 2020 tidak haid. Maka di bulan januari 2021 saya haid sampe bulan febaruari, nah maretnya ga haid april haid mei ga haid juni haid juli sampai september haid nah oktober tgl 26 haid. Apa masa kesuburan saya normal?

  • Oleh : Ratna Ayuningsih
  • Cara Membuat Anak Mau Belajar di Rumah

  • Oleh : Dian Poenya Raizo
  • 8 tahun yang lalu

    Selamat siang bu bidan, saya mau tanya nih. Saya punya anak laki-laki yang baru masuk SD kelas 1. Waktu di TK dulu ia rajin belajar dan selalu nurut sama orang tua. Tapi sekarang beda bu bidan, ia jadi malas belajar di rumah, pengennya main terus. Saya jadi sedikit frustasi juga.

    Bagaimana yah bu caranya supaya anak saya mau belajar kembali di rumah ? kasihan juga guru les nya udah dateng ke rumah, dia nya gak mau belajar. Mohon solusinya bu bidan, Terimakasih

  • Oleh : Dian Poenya Raizo
  • Tanya Bidan