×

Pentingnya Dukungan Suami Saat Proses Menyusui

Bagikan Artikel :

Pentingnya Dukungan Suami Saat Proses Menyusui

Dukungan suami pada ibu menyusui akan memberikan banyak manfaat. Memang hal yang sederhana, tapi jika suami memberikan dukungan emosional akan membuat produksi ASI banyak, dan tumbuh kembang bayi optimal. Selain itu ibu pun akan lebih percaya diri dan pemulihan pasca bersalin akan semakin cepat.

Jenis-jenis Dukungan Suami

Dukungan emosional, spiritual, moral dan fisik adalah jenis dukungan yang Ayah perlu berikan untuk Ibu, peranan Ayah dalam fase ini disebut sebagai “Breastfeeding Father”. Dukungan Breastfeeding Father ini datang saat Ibu memasuki fase menyusui. Ibu akan merasa lebih nyaman dan tentram ketika dukungan ini datang, sehingga produksi ASI akan lancar dan berlimpah.

Salah Satu Bentuk Dukungna Suami

  1. Menemani istri dalam memeroleh informasi yang benar seputar menyusui.
  2. Memberi dukungan kepada ibu agar tetap semangat menyusui.
  3. Lebih banyak menghabiskan waktu bersama buah hati.
  4. Tidak takut untuk terlibat dan juga belajar dalam proses menyusui.
  5. Memastikan bahwa istri memiliki asupan nutrisi yang cukup saat menyusui.

Pentingnya Dukungan Suami

Peran suami saat ibu menyusui sangat penting terhadap keberhasilan proses pemberian ASI. Ingat, lancarnya produksi ASI juga tak lepas dari peran seorang ayah. Sebagai support system terpenting, dukungan suami dalam membantu tugas-tugas dan tanpa henti menyemangati akan membuat ibu menyusui merasa berharga, akhirnya meningkatkan kadar hormon bahagia, sehingga ASI bisa mengalir deras.

Suasana kehangatan dan kebersamaan yang dibangun dari hubungan Ayah dan Ibu ikut mempengaruhi kualitas menyusui. Karena peranan Ayah sangat penting dalam proses menyusui, jadi Ibu tidak akan sendirian saat merawat sang Buah Hati. Proses ini tentu akan menjadi ritual yang seru dan menyenangkan untuk Ibu, Ayah & sang Buah Hati!

Apabila Dukunan Suami Kurang

Produksi ASI sangat berkaitan erat dengan kondisi emosional Ibu. Jika Ibu merasa cemas, takut ataupun khawatir, tentu akan mempengaruhi produksi ASI. Asupan ASI yang kurang dapat mengganggu tumbuh kembang Si Kecil. Susu formula dapat diberikan jika ada indikasi medis tertentu sesuai dengan rekomendasi dokter, namun tetap ASI adalah sumber nutrisi yang terbaik untuk sang Buah Hati.

About : Citra Dewi Amd. Keb

Citra Dewi Amd. Keb

Bidan Citra Dewi Am.Keb merupakan alumnus Stikes Jenderal Achmad Yani Cimahi angkatan 2016 yang lahir pada 15 juni 1995. Aktif sebagai Interactive Medical Advisor di www.curhatbidan.com. Bagi saya menjadi seorang bidan adalah pekerjaan mulia yang memberikan pelayanan dengan hati nurani. Bidan berperan dalam luang lingkup kesehatan dasar masyarakat. Mulai dari bayi, remaja, pasangan usia subur sampai lanjut usia. Saya berharap mampu memberikan pelayanan kesehatan keluarga anda.

Untuk konsultasi via WhatsApp klik disini :

  • Bagikan Artikel :

    Terkahir Di Edit : September 3, 2020

    Pertanyaan Pengunjung :

    Vagina

  • Oleh : Qurata Aini
  • 5 tahun yang lalu

    Assalamualaikum ..
    Buk saya tidak nyaman di bagian vagina saya …selain keputihan ada juga benjolan di vagina….terkadang datang rasa denyutan yg sakit memang cuma sebentar tp itu dalam seminggu 2 kali …. Kalau berhubungan intin kputihannya melebihi keputihan yg biasa …. Terkadang saya merasa takut …krna benar2 udah tidak wajar …bagaimana solusinya buk ….terima kasih

    Kehamilan

  • Oleh : Diah Kusuma
  • 5 tahun, 11 bulan yang lalu

    Assalamu’alaikum…
    saya mau tanya. hari mens pertama saya tgl 13 maret, dan tgl 15 maret harusnya suntik kb 1 bulan. tapi sampai sekarang saya blum kb lagi dan sudah berhubungan. sekarang apa saya hamil ya, dan kapan bisa mulai di testpack nya, trmakasih.

    Bayi diberi MPASI sebelum 6 bulan

  • Oleh : Hani fahrunnisa
  • 6 tahun, 7 bulan yang lalu

    Hi Bu Bidan, bayi saya belum berusia 6 bulan tapi sudah terlanjur saya beri MPASI seminggu ini, apa saya harus menghentikan pemberian MPASI atau dilanjutkan saja ?

    Keputihan terus menerus

  • Oleh : Fithrotun Najihah
  • 5 tahun, 11 bulan yang lalu

    Assalamualaikum. Bu saya ingin menanyakan perihal keputihan. Saya keputihan semenjak saya duduk di krlas dua SMA itu hampir tiap hari. Sampai sekarang di waktu umur saya 24 juga masih mengalami hal yang sama. Saya sangat takut. Kadang keputihan itu warna putih kadang kekubingan mau ke hijauan. Kadang banyak dan berbau. Kadang tidak dok. Apa itu hal yg masih wajat atau bagaimana. Terus kalau mau di memeriksa biasanya di dokter spesialis apa dok. Terimakasih

    Kb

  • Oleh : Mukrima Mukrima
  • 4 tahun, 5 bulan yang lalu

    Assalamualaikum Bu bidan,, saya mau nanya kenpa ya kalo kita KB 3 bulan selalu haid sdikit2

  • Oleh : Mukrima Mukrima
  • Tanya Bidan