×

Cara Penyajian MPASI Buah Naga Yang Benar Sesuai Usia Bayi

Bagikan Artikel :

Cara Penyajian MPASI Buah Naga Yang Benar Sesuai Usia Bayi

Bunda memberikan makanan kepada bayi memang harus selektif. Sekalipun buah bunda harus mengolahnya dengan benar sehingga aman dikonsumsi bayi. Seperti halnya buah naga meskipun buah ini lembek tetap harus disajikan sesuai dengan usia dan kemampuan mengunyah bayi.

Setiap bayi tumbuh dan berkembang sesuai milestones mereka sendiri. Bunda bisa mengikuti penyajian buah naga untuk bayi berikut. Tetapi pastikan untuk berkonsultasi dengan pakar terlebih dahulu.

Related Posts :

    Penyajian Buah Naga Sesuai Usia

    1. Usia 6-12 Bulan
      Jika Si Kecil berusia 6-12 bulan, bunda bisa mendapatkan manfaat buah naga untuk bayi dengan cara menyajikan buah naga, kupas, potong setengah atau seperempat besar. Setelah bayi mengembangkan kemampuan cengkeraman atau menjepit, potong buah naga menjadi potongan-potongan kecil.
    2. Usia 12-18 Bulan
      Agar Si Kecil merasakan manfaat buah naga untuk bayi yang optimal, bunda bisa menawarkan potongan buah naga seukuran gigitan untuk balita. Ini juga saat yang tepat untuk berlatih dengan garpu. Dengan demikian si Kecil akan terstimulasi dengan baik.
    3. Usia 18-24 Bulan
      Pada usia ini, bunda mungkin memerhatikan bahwa Si Kecil dapat menggigit dengan akurat dan menyobek makanan secara efisien. Jika bunda sudah merasa siap, coba perbesar ukuran potongan buah naganya sehingga bisa mendapatkan manfaat buah naga untuk bayi secara maksimal. Hingga saat ini belum ditemukan efek negatif dalam pemberian buah naga untuk bayi (sebagai MPASI).

    Inspirasi Penyajian Buah Naga

    1. Smoothies
      Jika Moms ingin cara baru untuk mengonsumsi buah naga, kenapa tidak coba untuk membuatnya jadi smoothies. Campur beberapa potong buah naga ke dalam smoothie. Selain akan semakin kaya rasa, cara menikmati buah naga ini akan lebih disukai Si Kecil.
      Jika ingin lebih menarik, bunda bisa menambah sayuran hijau untuk menambah nutrisi. Sedangkan jika ingin ditambah rasa manis, bunda bisa tambahkan madu. Rasanya pasti menyegarkan!
    2. Puding
      Makanan manis lainnya yang bisa dibuat dengan buah naga adalah puding. Si Kecil pasti menyukai puding kan, bunda? Cara membuat puding buah naga pun sangat mudah, lho.
      Siapkan bahan-bahannya terlebih dulu, yakni buah naga yang dihaluskan, bubuk agar-agar, susu, dan gula. Lalu, masak bubuk agar-agar dengan air hingga mendidih, lalu masukkan buah naga yang sudah dihaluskan, dan aduk hingga tercampur rata.
      Untuk menambah rasa manisnya, bunda bisa tambahkan sedikit gula dan susu. Setelah matang dan tercampur, tuang adonan ke dalam cetakan dan masukkan ke dalam lemari es.
    3. Sajikan dengan Es Krim
      Cara menikmati buah naga yang terakhir sangat cocok untuk dijadikan makanan penutup Si Kecil. Bunda bisa menghaluskan buah naga dan masukkan dalam sebuah gelas, lalu taruhlah es krim di atasnya.
      Kombinasi rasa manis dari buah naga dengan es krim akan menyatu dengan sempurna dan begitu meleleh di lidah. Tetapi, ingat agar memberikan es krim jika Si Kecil sudah bisa memakannya, ya. Selain karena kelezatan yang berlipat, menghidangkan buah naga dengan es krim ini sangat mudah dan cepat. Si Kecil juga pasti sangat menyukainya.
      Jangan lupa campurkan buah naga dengan es krim rasa kesukaan Si Kecil, ya. Tekstur dan rasanya menawarkan nutrisi dan sensasi yang mengesankan.

    About : Citra Dewi Amd. Keb

    Citra Dewi Amd. Keb

    Bidan Citra Dewi Am.Keb merupakan alumnus Stikes Jenderal Achmad Yani Cimahi angkatan 2016 yang lahir pada 15 juni 1995. Aktif sebagai Interactive Medical Advisor di www.curhatbidan.com. Bagi saya menjadi seorang bidan adalah pekerjaan mulia yang memberikan pelayanan dengan hati nurani. Bidan berperan dalam luang lingkup kesehatan dasar masyarakat. Mulai dari bayi, remaja, pasangan usia subur sampai lanjut usia. Saya berharap mampu memberikan pelayanan kesehatan keluarga anda.

    Untuk konsultasi via WhatsApp klik disini :

  • Bagikan Artikel :

    Terkahir Di Edit : February 24, 2022

    Pertanyaan Pengunjung :

    Benjola di vagina

  • Oleh : Rona dwi Arifaa
  • 3 tahun, 10 bulan yang lalu

    Dok saya mau nanya saya ada benjolan didekat bibir vagina saya,rasanya nyeri saat jalan dan saat duduk. Sudah 6 hari saya belom meriksaa dan benjolan semakin membesar. Bagaimana cara mengatasinya dan apa nama penyakit dan penyebabnya. Tolong dijawab

    Vagina

  • Oleh : Ety Nuryanti
  • 2 tahun, 8 bulan yang lalu

    Ka mau tanya , saya kan lagi halangan dan ada tiba tiba ada benjolan merah di vagina itu kenapa ya

  • Oleh : Ety Nuryanti
  • .

  • Oleh : Yola
  • 4 tahun, 8 bulan yang lalu

    Assallamuallaikum bu bidan … Umur saya 24 tahun . Saya ingin bertanya kalau jari telunjuk masuk ke vagina karena kecolok gitu sampe menyebabkan keluar darah sedikit apakah itu bisa di katakan bahwa saya sudah tidak perawan lagi bu bidan karena keluar darah sedikit .?? saat ini status saya belum menikah . Dan blm pernah berhubungan badan apalagi sampai penis masuk ke vagina. Tapi akhir2 ini saya jadi sering merasakan kentut lewat vagina . Itu kenapa yah bu bidan ? Apa tandanya saya sudah tidak perawan lg krn kentut nya bisa keluar lewat vagina. Tolong di jawab ya bu bidan Terimakasih

  • Oleh : Yola
  • Mengenai Masalah Gangguan Kesehetan Baby Blues

  • Oleh : Tivaa Rachmawati Putri
  • 6 tahun, 11 bulan yang lalu

    Siang bu bidan, saya sedang hamil muda anak pertama bu bidan. Katanya ada salah satu gangguan mental yang bisa terjadi pada ibu hamil muda yang dinamakan dengan “Baby Blues”. yang ingi saya tanyakan apa sih itu baby blues? benarkah sering menyerang ibu hamil muda? jika benar bagaimana cara saya untuk menghindarinya? lalu seperti apa gejala baby blues tersebut? saya khawatir bu, mohon untuk dijawab bu bidan. Terimakasih

  • Oleh : Tivaa Rachmawati Putri
  • Telat menstruasi 1 minggu

  • Oleh : Putri Aisyah
  • 2 tahun, 10 bulan yang lalu

    Permisi dok mau tanya, saya telat menstruasi sampe 1 minggu, itu gimana ya? Soalnya saya tidak pernah telat selama ini. Baru kali ini telat sampe 1 minggu, saya kan masih remaja jadi saya bingung harus gimana dok. Saya tunggu jawaban secepatnya dok

  • Oleh : Putri Aisyah
  • Tanya Bidan