×

Kini Pemulihan SC Lebih Cepat Dengan Metode ERACS

Bagikan Artikel :

Kini Pemulihan SC Lebih Cepat Dengan Metode ERACS

Pada umumnya, proses pemulihan setelah tindakan SC membutuhkan waktu minimal 24 jam diharuskan untuk bed rest total. Selain itu melahirkan dengan operasi Caesar jauh lebih lama pulih disbanding dengan pervaginam. Hal ini menjadi pertimbangan bagi setiap ibu yang hendak melahirkan SC. Namun bunda tidak perlu khawatir lagi karena saat ini sudah ada metode ERACS untuk membantu bunda dalam proses pemulihan pasca operasi

Apa itu ERACS?

Enhanced Recovery After Surgery (ERAS) adalah tehnik operasi yang dikembangkan untuk mempercepat perawatan dan juga mempercepat penyembuhan pasien. Di negara-negara maju seperti Amerika dan Jepang, lama perawatan pasca operasi menjadi issue yang sangat diperhatikan, mereka berupaya untuk memperpendek lama perawatan dan penyembuhan pasien pasca operasi. Metode ERACS atau Enhanced Recovery After Cesarean Surgery adalah metode operasi Caesar dengan memberikan obat-obatan pereda nyeri yang baik sehingga pasien bisa segera melakukan mobilisasi pasca operasi dengan proses yang lebih cepat. ERACS melibatkan beberapa dokter ahli pada bidangnya antara lain dokter spesialis kandungan, dokter spesialis anastesi, dokter anak, dokter gizi dan keperawatan dimulai sebelum tindakan operasi dan akan diobservasi beberapa jam setelah tindakan ERACS.

ERACS Lebih Cepat Pulih Dibanding SC Biasa

Dengan menggunakan metode ERACS dokter anastesi memberikan beberapa jenis pereda nyeri yang aman bagi ibu dan bayinya sehingga diharapkan mobilisasi lebih dini dilakukan dan bunda lebih bias cepat pulang kerumah tanpa perlu tinggal lebih lama dirumah sakit untuk proses pemulihan.

Apakah ada komplikasi pada proses ERACS?

Metoda ini sama dengan proses SC seperti biasa, jadi komplikasi akibat metode ini sama dengan SC pada umumnya seperti perdarahan, pusing dan muntah. Namun beberapa pasien dengan metode ERACS justru merasa nyaman karena bias pulih dengan lebih cepat.

Setiap tindakan operatif pasti akan merasa nyeri, namun metode ini meminimalisir nyeri sehingga bunda bisa beraktifitas normal segera setelah operasi. Seperti berjalan ke kamar mandi, menyusui si kecil serta duduk dengan nyaman

Bagaimana Proses Pemulihan Pasca ERACS?

Tahapan proses pemulihan pasca ERACS tergolong cepat dibandingkan dengan melakukan SC biasa. Dua jam pasca operasi bunda sudah bisa duduk dengan normal, kemudian enam jam pasca operasi, kateter akan dilepas dan pasien sudah bisa Buang Air Kecil secara mandiri. Selanjutnya, 10 jam pasca tindakan operasi pasien sudah bisa belajar jalan ke kamar mandiri secara mandiri dan maksimal 24 jam pasien sudah bisa diperbolehkan pulang kerumah bersama si buah hati

About : Citra Dewi Amd. Keb

Citra Dewi Amd. Keb

Bidan Citra Dewi Am.Keb merupakan alumnus Stikes Jenderal Achmad Yani Cimahi angkatan 2016 yang lahir pada 15 juni 1995. Aktif sebagai Interactive Medical Advisor di www.curhatbidan.com. Bagi saya menjadi seorang bidan adalah pekerjaan mulia yang memberikan pelayanan dengan hati nurani. Bidan berperan dalam luang lingkup kesehatan dasar masyarakat. Mulai dari bayi, remaja, pasangan usia subur sampai lanjut usia. Saya berharap mampu memberikan pelayanan kesehatan keluarga anda.

Untuk konsultasi via WhatsApp klik disini :

  • Bagikan Artikel :

    Terkahir Di Edit : October 23, 2021

    Pertanyaan Pengunjung :

    Saki Kaki Dan Tangan

  • Oleh : Mohammad ikhsan
  • 4 tahun, 7 bulan yang lalu

    Saya mau bertanya, kok akhir akhir ini saya sering sekali merasakan sakit pada bagian kaki dan tangan saya ya dok? Rasanya itu cenat cenut, muncul tiba tiba dan bahkan hilang secar tiba tiba. Ini sakit apa ya dok? Terus bagian mana agar ini tidak terjadi terus menerus?

    kesuburan

  • Oleh : Nenden Mustika
  • 4 tahun, 12 bulan yang lalu

    Ibu saya ingin bertanya,,saya ingin sekali mempunyai momongan,apakah menstruasi saya di katakan normal kalau bulan
    januari menst tgl 10
    Febuari menst tgl 10
    Maret menst tgl 11 karena selama sebelum menikah dan sudah menikah jadwal menst saya tanggal tdk pernah berubah ubah,,terimakasih banyak atas jawabannya..

    Telat haid

  • Oleh : Trie Astiaraningrum
  • 2 hari yang lalu

    Saya sudah telat haid, tepat hr ini sudah telat 1 minggu. Tp saya cb tespek hasilna negatif,,
    Apakah itu tandanya saya tidak hamil bubidan ?

  • Oleh : Trie Astiaraningrum
  • Darah implantasi atau darah haid

  • Oleh : Siti Julaeha
  • 10 bulan yang lalu

    Bu bidan.. Mau tanya kemarin waktu tanggal 22 aku keluar darah tapi cuman sedikit,, trus selang 2 hari yaitu hari ini darah nya keluar lagi

    Apakah itu darah haid atau darah implantasi?

  • Oleh : Siti Julaeha
  • Penyebab Terjadinya Pendarahan

  • Oleh : Riana
  • 4 tahun, 4 bulan yang lalu

    Selamat pagi, saya sedang hamil usia kandungan 27 minggu, dengan usia kandungan saya yang masih muda saya menghawatirkan terjadinya pendarahan. yang ingin saya tanyakan apa penyebab terjadinya pendarahan ? Terimakasih

    Tanya Bidan