×

Viral, Seorang Ibu Dengan Berat Badan Hanya 19Kg Bisa Melahirkan Dengan Selamat

Bagikan Artikel :

Viral, Seorang Ibu Dengan Berat Badan Hanya 19Kg Bisa Melahirkan Dengan Selamat

Viralnya seorang wanita yang berat badannya hanya 19 kg bisa melahirkan dengan selamat menjadi tanda Tanya besar. Pasalnya ibu hamil wajib menambah berat badan minimal 10kg. kok ini bisa lahir dengan selamat ?

Hubungan berat badan dengan kehamilan adalah satu hal yang saling mempengaruhi dan bisa dianggap menghadirkan masalah apabila berat badan kurang saat program hamil atau melahirkan.

Dengan berat badan kurang (underweight) sebetulnya punya kesempatan hamil yang sama dengan ibu dengan berat badan normal. Untuk bisa hamil tidak seluruhnya dipengaruhi berat badan, tetapi lebih karena siklus menstruasi.

Jika berat badan kurang, tapi Mam punya siklus menstruasi normal, berat badan tidak akan berpengaruh terhadap ovulasi. Jika siklus menstruasi tidak teratur, Mam dengan berat badan normal pun bisa sulit untuk hamil.

Siklus menstruasi bisa dibenahi dengan berolahraga dan makan makanan sehat. Jika belum teratur juga, Mam harus menghubungi dokter kandungan untuk memeriksa kemungkinan ada masalah pada rahim.organ repoduksi.

Related Posts :

    Bagaimana Dengan Kasus Yang Sedang Viral ?

    Ibu ini didiagnosis hiperekstensi servikal pada otot distrofi saat hamil anak kedua, ibu tangguh ini memutuskan untuk tetap memperjuangkan anaknya di dalam kandungannya, bahkan ketika berat badannya hanya sekitar 19 kilogram.
    Penyakit yang dideritanya cukup langka sehingga tidak ada metode yang bisa menolongnya lagi. Nyawa ibu hamil kurus itu dipertaruhkan antara hidup dan mati, keselamatan janinnya pun berisiko.
    Namun setelah melewati 32 minggu kehamilan yang tak mudah, ia akhirnya bisa menangis bahagia karena bayi kecilnya itu bisa lahir dengan selamat.
    Karena penyakit itu, ibu hamil kurus itu pun tidak dapat berbicara, hanya dengan tatapan kosong dan harus dibantu bernapas dengan tabung oksigen.
    Namun, cintanya pada bayi yang ada di dalam kandungannya itu begitu kuat. Ia tak takut dengan kematian. Keinginannya untuk melihat wajah bayi yang ada di dalam kandungannya saat itu sangat kuat.
    Dan ibu itu telah berhasil melakukannya. Dia melahirkan anak dengan selamat berat badanya 1,8 kilogram.

    Resiko Hamil Dengan Berat Badan Rendah

    Ibu dengan berat badan yang kurang saat hamil biasanya berat lahir bayinya pun akan kurang dan lahir prematur. Namun, menurut riset British Journal of Obstetrics and Gynaecology, kemungkinan komplikasi kehamilan sama saja dengan Mam dengan berat badan normal.

    Jadi, kemungkinan pre-eklampsia, kondisi caesarian, pendarahan pasca melahirkan tetap sama walau Mam berberat badan kurang. Namun, jika berat badan kurang di awal kehamilan, Mam harus menaikkan berat badan selama hamil untuk mengurangi risiko yang mungkin timbul. Mam juga harus benar-benar rutin mengonsumsi asam folat dan zat besi.

    About : Citra Dewi Amd. Keb

    Citra Dewi Amd. Keb

    Bidan Citra Dewi Am.Keb merupakan alumnus Stikes Jenderal Achmad Yani Cimahi angkatan 2016 yang lahir pada 15 juni 1995. Aktif sebagai Interactive Medical Advisor di www.curhatbidan.com. Bagi saya menjadi seorang bidan adalah pekerjaan mulia yang memberikan pelayanan dengan hati nurani. Bidan berperan dalam luang lingkup kesehatan dasar masyarakat. Mulai dari bayi, remaja, pasangan usia subur sampai lanjut usia. Saya berharap mampu memberikan pelayanan kesehatan keluarga anda.

    Untuk konsultasi via WhatsApp klik disini :

  • Bagikan Artikel :

    Terkahir Di Edit : November 25, 2019

    Pertanyaan Pengunjung :

    Susah Hamil Setelah Mengalami Keguguran

  • Oleh : Khansa Adeline
  • 7 tahun, 4 bulan yang lalu

    Bu saya mau bertanya, Sudah 3 tahun menikah saya belum diberikan keturunan, padahal dulu istri saya pernah hamil, tapi sayangnya keguguran saat usia kandungan 6 bulan. Tapi istri saya sampai saat ini masih belum memeriksakan diri ke dokter ahli. Apakah hal ini disebabkan karena adanya penyakit pada istri saya??

    Menstruasi dengan durasi dan banyak haid yg sedikit

  • Oleh : miranda borosi
  • 3 tahun yang lalu

    bu sy mau bertanya selama ini menstruasi sy lancar dn tidak ada suatu hal yg aneh . Namun bulan lalu dn bulan ini sy rasa menstruasi sy memiliki durasi singkat sekitar 2 atau 3 hari dengan aliran darah yg tdk sebanyak biasanya . Setiap kali menstruasi sy biasa merasakan skit namun tidak terus menerus tiap bulan . Tpi 2 bln ini skit dn sy tidak tau itu apakah ada pengaruhnya atau tidak . Apakah menurut ibu bidan yg sy rasakan masih dalam keadaan normal ??

  • Oleh : miranda borosi
  • Menstruasi

  • Oleh : Putri Ainun
  • 2 tahun, 11 bulan yang lalu

    Dok saya mau tanya, selasa lalu saya berhubungan badan dengan suami saya tapi ejakulasi diluar suami saya ragu kalau ada sedikit sperma yang masuk kedalam vagina saya, kemudian hari sabtu saya haid lebih awal 4 hari dari biasanya, hari pertama keluar darah berwana merah muda kemudian hari kedua keluar darah berwarna merah gelap ada gumpalan darahnya saat hari ketiga darahnya berwarna merah muda dan tidak ada gumpalan darahnya. Apakah itu darah implantasi atau darah haid ya dok?

  • Oleh : Putri Ainun
  • Telat haid

  • Oleh : Nur Halimah
  • 1 tahun, 1 bulan yang lalu

    Halo bu, saya seorang remaja umur 21 tahun belum menikah. Saya telat haid sekitar 3 bulan dan baru2 ini merasa badan lemas dan agak mual. Apa itu wajar?

  • Oleh : Nur Halimah
  • kesehatan

  • Oleh : Dian Poenya Raizo
  • 5 tahun, 6 bulan yang lalu

    Assalamu’alaikum Bidan saya mau tanya dalam istilah medis ada kata SADARI apa perlu kita mendatangi Bidan di kota kita dan dokter kandungan? bagaimana maksudnya?mohon dibalas.

    Tanya Bidan