×

8 Trik Memuaskan Istri Saat Hubungan Intim

Bagikan Artikel :

8 Trik Memuaskan Istri Saat Hubungan Intim

Tidak hanya pada suami, istri pun membutuhkan kepuasan dalam berhubungan intim. Bahkan jika terus menerus tak terpuaskan, bisa saja istri menjadi malas ketika pasangannya mengajak untuk bercinta. Wah bahaya bukan?

Related Posts :

    Sebagai seorang laki-laki normal, pastinya suami akan merasa puas berhubungan intim jika istri juga mencapai klimaks. Oleh karena itu, suami juga wajib melakukan beberapa hal agar istri puas dalam melakukan hubungan intim.

    1. Buat istri on dengan rayuan jitu
      Untuk mendapatkan kepuasan di atas ranjang, perempuan perlu merasa dicintai. Perempuan perlu rayuan yang romantis. Berikan pujian dan rayuan agar istri merasa seksi dan bergairah. Tapi sayangnya bersamaan dengan bertambahnya usia perkawinan, suami mulai lupa dan malas memberikan rayuan atau pujian. Pujian yang diucapkan dengan tulus akan membuat istri merasa disanjung. Sesekali pujilah payudaranya, pinggangnya, lengan, leher, bibir, atau apapun yang memang Anda sukai. Pujilah dengan singkat dan natural, jangan berlebihan karena perempuan justru akan tidak nyaman jika berlebihan. Buatlah istri merasa diinginkan sehingga ia akan menunggu saat-saat melayani suami di atas ranjang.
    2. Panaskan suasana dengan foreplay
      Laki-laki kadang terburu-buru untuk menyantap “menu utama” sehingga seolah-olah suami hanya memaksakan kehendaknya saja. Padahal beberapa wanita lebih menyukai foreplay ketimbang seks itu sendiri. Ciuman di bibir, telinga, kecupan di leher, payudara, punggung dan seluruh tubuhnya akan membuat seorang perempuan merasa bahwa sang Suami menyukai setiap inci tubuhnya. Hal tersebut juga akan membuatnya semakin percaya diri dan merasa nyaman, sehingga istri pun akan lebih mudah mencapai klimaks.
    3. Variasi tempat dan gaya
      Ada banyak gaya bercinta yang bisa dilakukan bersama sang istri. Jadi jangan melulu posisi itu-itu saja. Cobalah variasikan gaya bercintamu. Cara ini juga bisa membuat hubungan intim tidak cepat bosan. Carilah tempat yang tidak biasa saat melakukan hubungan intim seperti di kamar mandi, atau jika memungkinkan lakukan seks di taman, sofa, atau bahkan di dapur.
    4. Memainkan klitoris
      Bagian ini memiliki begitu banyak saraf sehingga sangatlah sensitif. Jika ingin memuaskannya, mainkanlah bagian ini dan buat ia melayang. Bagian ini juga bisa jadi sasaran empuk saat foreplay!
    5. Good service after sex
      Setelah melayani suami, istri sangat berharap bahwa sang Suami dapat bersikap romantis padanya. Jadi jangan buru-buru berbaring dan tidur.
      Jadi, untuk para laki-laki, setelah berhubungan jangan semena-mena langsung menyuruh istri mandi dan bersih-bersih. Kesannya seperti habis manis sepah dibuang. Setidaknya, setelah selesai bercinta, berikanlah ciuman atau pelukan mesra meski hanya sebentar. Percayalah, istri akan merasa sangat dihargai sehingga batinnya merasa puas karena sikap lembut suami.
    6. Jangan lewatkam pillow talk
      Cobalah untuk belajar saling terbuka. Biasanya dimulai dari pihak suami dengan membuka komunikasi. Cobalah tanyakan seks seperti apa yang diinginkan istrinya. Yakinkan istri untuk tidak perlu malu.
    7. Puaskan pasangan dengan surprise dan hadiah
      Suami bisa memberikan hadiah seksi berupa berupa lingerie atau baju tidur seksi untuk sang isteri. Seorang perempuan benar-benar perlu dibangkitkan rasa percaya dirinya untuk bisa nyaman di ranjang. Tak sedikit wanita merasa tidak percaya diri, apalagi jika tubuhnya tak lagi seindah dulu. Jika bisa, mereka ingin menyembunyikan semua lipatan lemaknya. Padahal para laki-laki juga kalau sudah on, tidak akan peduli dengan lipatan-lipatan lemak sang Istri.
      Ketika seorang suami memberikan istrinya hadiah berupa baju tidur seksi, istri akan berpikir bahwa sang Suami masih menganggapnya seksi. Cara ini akan memuaskan perempuan secara emosional. Jadi, cobalah berikan hadiah seksi ini. Taruhlah di kamar dengan secarik kertas bertuliskan kata romantis. Jika perlu, berikan beberapa sekaligus sehingga bisa selalu tampil beda. Itulah ketujuh langkah yang dapat dilakukan untuk memuaskan istri di ranjang.
    8. Ajak istri honey moon lagi
      Tidak ada salahnya mengajak istri haney moon untuk menyenangkan hatinya serta bisa memuaskan saat hubungan intim. Anda bisa booking hotel, villa atau hanya sekedar staycation. Hubungan intim di hotel tentu memiliki suasana yang sangat berbeda.

    About : Citra Dewi Amd. Keb

    Citra Dewi Amd. Keb

    Bidan Citra Dewi Am.Keb merupakan alumnus Stikes Jenderal Achmad Yani Cimahi angkatan 2016 yang lahir pada 15 juni 1995. Aktif sebagai Interactive Medical Advisor di www.curhatbidan.com. Bagi saya menjadi seorang bidan adalah pekerjaan mulia yang memberikan pelayanan dengan hati nurani. Bidan berperan dalam luang lingkup kesehatan dasar masyarakat. Mulai dari bayi, remaja, pasangan usia subur sampai lanjut usia. Saya berharap mampu memberikan pelayanan kesehatan keluarga anda.

    Untuk konsultasi via WhatsApp klik disini :

  • Bagikan Artikel :

    Terkahir Di Edit : October 9, 2021

    Pertanyaan Pengunjung :

    Miss v

  • Oleh : Faiq Hikmah
  • 2 tahun, 7 bulan yang lalu

    Benjolan seukuran jerawat di salah satu bibir vagina tidak sakit tpi jika ditekan dengan jari terasa sakit. Apakah berbahaya atau tidak??

  • Oleh : Faiq Hikmah
  • Sakit payudara

  • Oleh : Mhocye Uchlud
  • 4 tahun, 5 bulan yang lalu

    Dok saya sering mengalalami sakit payudara setlah haid 1 mnggu
    Dan akan berhnti sakitnya pas mau haid 1mnggu itu knpa yah dok

  • Oleh : Mhocye Uchlud
  • Menjaga Kesehatan Sperma

  • Oleh : Alwia
  • 8 tahun, 1 bulan yang lalu

    Selamat pagi bu bidan saya adrian usia 27 tahun saya sudah menikah 1,5 tahun namun saat ini belum mempunyai momongan. Yang saya mau tanyakan bagaimana cara menjaga kesehatan sperma agar saya cepat dapet momongan. Ditunggu jawabannya trims

    Hubungan intim

  • Oleh : Ilham Dwi
  • 4 tahun, 4 bulan yang lalu

    Bidan mau tanya, teman saya sering melakukan hubungan intim dengan pacarnya, kadang sehari kadang bisa 4 kali hubungan intim, sring hubungan intim, penis teman saya tidak ereksi tapi keluarin sperma warna kuning dan agak tebal, itu kenapa ya

  • Oleh : Ilham Dwi
  • Jaga Produksi

  • Oleh : Miftahul Fikri
  • 6 tahun yang lalu

    Saya duda yang ingin tanya bagaimana cara jaga kesuburan sperma di masa duda?

    Tanya Bidan