×

Ejakulasi Dini Dianggap Sebagai Masalah Kepercayaan Diri Laki-laki

Bagikan Artikel :

Ejakulasi Dini

Ejakulasi merupakan proses keluarnya cairan ejakulat (berupa semen/mani) yang terjadi sekitar 2-10 menit dari dimulainya hubungan seksual. Ejakulasi dini memiliki ciri khas berupa orgasme berulang atau menetap dengan sedikit rangsangan seksual sebelum, saat, atau setelah penetrasi (masuknya penis ke vagina) dan sebelum seseorang menginginkannya.
Ejakulasi dini bisa terjadi karena stress, serta masalah yang melibatkan emosi dan psikologis. Bukan hanya itu, ejakulasi dini juga dianggap sebagai masalah kepercayaan diri laki-laki.

Cara Mencegah Ejakulasi

1. Teknik perilaku

Related Posts :

    Seperti yang sudah dijelaskan di atas, ejakulasi dini bisa terjadi karena Anda merasa tertekan. Teknik perilaku bisa dibilang tidak rumit, Anda mungkin akan direkomendasikan untuk masturbasi sekitar satu, atau dua jam sebelum melakukan senggama. Perilaku ini ditujukan untuk mengendalikan ejakulasi dini selama Anda berhubungan seksual. Cara lainnya yang mungkin direkomendasikan adalah menghindari senggama selama beberapa waktu untuk fokus pada tipe permainan/rangsangan seksual saja, sehingga stres yang memicu perdebatan dalam pikiran Anda dapat dihilangkan.

    2. Latihan dasar panggul

    Tidak hanya perempuan yang bisa melakukan senam Kegel, laki-laki juga bisa melakukannya. Senam Kegel menargetkan otot-otot dasar panggul. Ejakulasi dini bisa disebabkan dengan lemahnya otot dasar panggul sehingga kemampuan untuk menahan ejakulasi juga melemah. Latihan dasar panggul dengan senam Kegel dapat menguatkan otot-otot di sekitar organ reproduksi.

    3. Teknik jeda-remas

    Teknik lain yang mungkin juga akan direkomendasikan oleh dokter adalah teknik jeda-remas. Cara kerja dari metode ini adalah dengan memberikan rangsangan-rangsangan, hingga Anda merasa siap untuk berejakulasi (tapi tidak sampai ejakulasi).
    Biarkan pasangan Anda memeras bagian ujung penis Anda, pada titik di mana bagian kepala (kelenjar) menyatu dengan batang. Atur remasan untuk beberapa detik saja, sampai dorongan untuk ejakulasi berlalu. Minta pasangan Anda melakukannya lagi sesuai yang Anda butuhkan

    Teknik ini ditujukan untuk mengetahui kapan tepatnya Anda harus menahan ejakulasi, dan membuat Anda terbiasa menahannya, sehingga tidak lagi membutuhkan teknik tersebut. Anda juga bisa mencoba teknik yang disebut berhenti-mulai, jika melakukannya teknik yang sebelumnya terasa menyakitkan. Cara melakukan teknik berhenti-mulai adalah dengan menghentikan rangsangan seksual sebelum terjadinya ejakulasi, tunggu sampai gairah menurun, lalu Anda bisa memulai kembali melakukan stimulasi-stimulasi seksual.

    4. Kondom

    Selain mencegah Anda dari penyakit menular seksual, kondom juga bisa dijadikan alternatif teknik untuk mencegah ejakulasi dini. Kondom dapat menurunkan sensitivitas, hal ini jelas menjadi alat untuk menahan ejakulasi. Untuk menahan klimaks, Anda bisa mencari kondom yang mengandung benzocaine, atau lidocaine, sebab keduanya dapat memberikan efek mati rasa. Jika tidak ada, cari kondom yang terbuat dari lateks yang tebal.

    Ejakulasi Dini Terbagi Menjadi Dua

    1. Ejakulasi dini primer, yaitu ejakulasi dini yang selalu dialami oleh seorang pria sejak dia pertama kali melakukan hubungan seksual atau tiap kali berhubungan seksual.

    2. Ejakulasi dini sekunder, yaitu saat ejakulasi dini terjadi pada seorang pria yang sebelumnya memiliki riwayat ejakulasi normal atau tanpa masalah ejakulasi.

    Pengobatan Ejakulasi Dini

    Jika Anda mengalami ejakulasi dini, tidak perlu langsung pergi ke dokter. Cobalah untuk melakukan penanganan sendiri di rumah, misalnya memakai kondom tebal untuk menurunkan sensitivitas penis, melakukan masturbasi terlebih dahulu satu atau dua jam sebelum berhubungan seksual, atau menarik napas dalam-dalam ketika akan ejakulasi.

    Jika usaha di atas masih belum membuahkan hasil yang positif, Anda dapat menemui dokter. Dalam menangani ejakulasi dini, biasanya dokter akan meresepkan obat. Selain dengan obat, ejakulasi dini juga bisa ditangani melalui terapi jika Anda dan pasangan memiliki masalah yang efeknya berpotensi memicu kondisi tersebut.

    Rasanya seperti mimpi buruk bagi pria yang mengalami ejakulasi dini. Padalah ejakulasi bisa dicegah dan diobati. Selain langkah-langkah di atas, bisa juga dengan mengonsumsi QNC, Ejakulasi dini jangan dipelihara ya, yuk minum QNC sekarang juga.

    qnc jelly gamat
    Untuk konsultasi dan pemesanan klik tombol WhatsApp di bawah ini

    About : Citra Dewi Amd. Keb

    Citra Dewi Amd. Keb

    Bidan Citra Dewi Am.Keb merupakan alumnus Stikes Jenderal Achmad Yani Cimahi angkatan 2016 yang lahir pada 15 juni 1995. Aktif sebagai Interactive Medical Advisor di www.curhatbidan.com. Bagi saya menjadi seorang bidan adalah pekerjaan mulia yang memberikan pelayanan dengan hati nurani. Bidan berperan dalam luang lingkup kesehatan dasar masyarakat. Mulai dari bayi, remaja, pasangan usia subur sampai lanjut usia. Saya berharap mampu memberikan pelayanan kesehatan keluarga anda.

    Untuk konsultasi via WhatsApp klik disini :

  • Bagikan Artikel :

    Terkahir Di Edit : October 30, 2018

    Pertanyaan Pengunjung :

    Darah implantasi atau darah haid

  • Oleh : Siti Julaeha
  • 2 tahun, 3 bulan yang lalu

    Bu bidan.. Mau tanya kemarin waktu tanggal 22 aku keluar darah tapi cuman sedikit,, trus selang 2 hari yaitu hari ini darah nya keluar lagi

    Apakah itu darah haid atau darah implantasi?

  • Oleh : Siti Julaeha
  • Anak Reterdasi Mental

  • Oleh : Ocha Odang
  • 3 tahun, 6 bulan yang lalu

    Untuk anak terkena reterdasi mental sekolahnya di SLB?

  • Oleh : Ocha Odang
  • Bagaimana cara membangun karakter anak lebih mandiri

  • Oleh : Gigin Gumay
  • 8 tahun, 2 bulan yang lalu

    Selamat siang ibu bidan, begini saya ingin menanyakan tentang bagaimana cara membangun kepribadian anak, supaya dia bisa menjadi lebih mandiri gitu bu, biar ga manja, apa-apa harus selalu sama orang tuanya, itu kan kalau terlalu seperti itu ga baik kan ya bu? itu saja, terima kasih saya tunggu jawabannya.

    Kb

  • Oleh : Erna Wati
  • 3 tahun yang lalu

    Saya kb 3 bulan setelah kb 1 bulan saya haid ,udah hmpir 1 minggu haid nya belum brhenti” apakah bahaya ?

  • Oleh : Erna Wati
  • Membiasakan Anak Bersikap Sopan pada Orang Lain

  • Oleh : ade
  • 7 tahun, 9 bulan yang lalu

    Pagi Bu Bidan saya mau tanya bagaimana cara mengajarkan anak untuk bisa sopan pada orang lain ? baik itu pada orang tua, teman sebayanya atau pada anak yang lebih kecil darinya ?

    Tanya Bidan