×

Ini Alasan Wanita Identik Dengan Bunga

Bagikan Artikel :

Ini Alasan Wanita Identik Dengan Bunga

Hal yang lumrah apabila wanita suka diberi bunga sebagai bentuk hadiah, ucapan selamat atau sekedar ungkapan kasih sayang. Namun banyak pria yang tidak mempertanyakan alasan dari hal ini. Pria hanya mencari toko bunga yang bagus, cantik dan menarik agar wanitanya senang. Sepertinya pria takut untuk menyelami dalamnya kepala wanita yang cukup misterius.
Sebenernya alasan spesifik mengapa wanita suka diberi bunga bisa saja berbeda bagi satu wanita dengan wanita yang lainnya. Mereka adalah individunya masing-masing dan punya selera berbeda. Meski kita tahu bahwa tiap wanita adalah pribadi yang unik, yang spesial, tetap ada asalan umum mengapa mereka suka dihadiahi bunga.

Makhluk Yang Romantis

Wanita merupakan makhluk yang romantis. Bunga sungguh lekat dengan image sebagai hadiah yang romantis. Bunga memiliki aroma yang harum. Pada satu sisi, bunga mencerminkan pernikahan dan kelahiran. Jadi cocok bagi pria yang ingin menunjukkan rasa kagum dan sayang lewat bunga.
Agar lebih indah, berikan pada wanita buket bunga yang dirangkai dengan bunga favoritnya. Ini menunjukkan pada wanita bahwa kita mengerti tentang hal favoritnya.
Sebagai catatan, sejauh ini belum ada yang menandingi keromantisan karangan bunga mawar merah. Jenis bunga ini dianggap mewakili rasa sayang yang dalam.

Feminitas

Mungkin kita bisa sama-sama setuju kalau tidak ada yang bisa menandingi keindahan wanita. Bunga bisa mewakili keindahan tersebut. Hampir semua jenis bunga bisa diberikan sebagai hadiah untuk wanita, namun yang paling cocok adalah bunga yang sedang mekar. Bunga yang mekar mewakili keindahan, keberanian dan kecantikan wanita.

Sosok Yang Spesial

Pemberian bunga kepada wanita menandakan bahwa sang wanita merasa dicintai – dan wanita suka jika ini ditunjukkan dihadapan umum. Saat seorang wanita mendapat buket bunga cantik dihadapan teman-temannya atau orang banyak, dia akan merasa sebagai sosok yang spesial.
Bagi kamu para pria, jika ingin menunjukkan betapa sayangnya kamu pada kekasih mu, kirimkanlah karangan bunga ke tempat kerja wanita mu. Tips ini adalah cara lama yang belum pernah gagal dalam mengesankan seorang wanita. Setiap orang umumnya senang jika dianggap spesial bukan?

Makna Yang Dalam

Banyak bunga memiliki makna simbolis, mewakili arti tertentu. Ini menambah kespesialan bunga ketika diberikan sesuai dengan jenis dan maknanya. Jika sang wanita kebetulan tidak tahu maknanya, beri tahu dia, beri tahu alasan mengapa kamu memberikan bunga spesifik padanya.
Contohnya, bunga anggrek mewakili kekuatan dan kemewahan, bunga mawar putih menunjukkan kesucian, dan lain lagi sebagainya.

Kenangan

Wanita akan mengingat kapan dan dimana dia diberikan bunga. Bahkan bisa ingat kata-kata yang dituliskan pada kartu ucapannya. Saat mengingat hal ini, wanita kembail merasakan kegembiraan yang sama seperti momen diberikan bunga tersebut.

Related Posts :

    Barang Tak Kekal

    Kalau dari sudut pandang beberapa pria, bunga merupakan barang tak berguna. Karena pada akhirnya mereka akan layu juga. Namun malah karena hal inilah wanita sangat suka diberi bunga.
    Meski kita tahu bunga akan layu pada waktunya, wanita tetap layak diberikan bunga karena bunga merupakan hal yang indah dan seru. Meski tak kekal, bunga bisa memberikan senyum di wajah dan di hati.

    About : Citra Dewi Amd. Keb

    Citra Dewi Amd. Keb

    Bidan Citra Dewi Am.Keb merupakan alumnus Stikes Jenderal Achmad Yani Cimahi angkatan 2016 yang lahir pada 15 juni 1995. Aktif sebagai Interactive Medical Advisor di www.curhatbidan.com. Bagi saya menjadi seorang bidan adalah pekerjaan mulia yang memberikan pelayanan dengan hati nurani. Bidan berperan dalam luang lingkup kesehatan dasar masyarakat. Mulai dari bayi, remaja, pasangan usia subur sampai lanjut usia. Saya berharap mampu memberikan pelayanan kesehatan keluarga anda.

    Untuk konsultasi via WhatsApp klik disini :

  • Bagikan Artikel :

    Terkahir Di Edit : April 16, 2019

    Pertanyaan Pengunjung :

    Merencanakan program hamil dengan siklus menstruasi tidak teratur

  • Oleh : frenni franita
  • 6 tahun, 10 bulan yang lalu

    Selamat pagi bu bidan, saya wanita berusia 25 tahun dan saya sudah menikah bulan Maret lalu. Kemudian 5 minggu kemudian saya hamil namun mengalami keguguran pada minggu ke 3 kehamilan saya. Saya sudah berkonsultasi dengan dokter, dan dokter menyarankan untuk menunda terlebih dahulu kehamilan selama 2 bulan. Setelah melawati masa precubation namun saya belum hamil juga. Yang menjadi masalahnya apakah siklus mentruasi saya yang tidak teratur saat ini berpengaruh? Karena setelah saya melakukan kuret pada awal Mei sampain saat ini saya belum mentruasi. Memang beberapa bulan terakhir pasca keguguran itu, saya jadi lebih aktif dan sibuk sekali. Apakah kesibukan saya mempengaruhi siklus haid saya, bu bidan? Kalau iya, adakah obat untuk melancarkan menstruasi saya?

    Tentang payudara

  • Oleh : Monica Sindi
  • 3 tahun yang lalu

    Bidan..
    Saya mau bertanya…
    Gini baru2 ini saya baru mengetahui ada benjolan di payudara saya .
    Namun tidak terasa sakit
    Saya pernah search digoogle bahwa kanker payudara itu jika puting dipencet akan keluar air .
    Nah ini gak ..
    Hanya ada benjolan namun tidak terasa sakit…
    Itu kenapa ya?
    Mohon bantuannya 🙏🏻🙏🏻

    Benjolan payudara

  • Oleh : Eva Rahmawati
  • 4 tahun, 5 bulan yang lalu

    Saya mau tanya untuk menghilangkan benjolan payudara gimana ya dok? Payudara sebelah kiri saya ada benjolan tp tidak sakit, kalo kata dokter yg periksa saya waktu itu. Katanya itu kelebihan hormon

    Bayi Seminggu tidak BAB

  • Oleh : danilobecnel
  • 6 tahun, 8 bulan yang lalu

    Selamat siang Bu Bidan,
    Bayi saya umur 4 bulan sudah seminggu ini tidak BAB. Sebelumnya setiap hari selalu BAB bisa 2 sampai 3 kali sehari. Apakah kondisi bayi saya normal ? Apa tindakan yang harus saya lakukan ?

    Tentang gatal dan panas ditempt yg gatal saat sedang hamil

  • Oleh : Dwi saputro
  • 4 tahun yang lalu

    Selamat malam
    Istri saya mengalami gatal gatal dan bintik merah dan di sekitar gatal itu terasa panas apa itu bawaa n bayi??

    Tanya Bidan