×

Penyebab Kehilangan Nafsu Makan Saat Hamil

Bagikan Artikel :

Diawal-awal kehamilan, calon ibu umumnya akan merasakan mual-mual yang luar biasa.  Dikarenakan hal inilah yang akhirnya membuat calon ibu merasakan kemalasan yang luar biasa untuk beraktifitas. Kondisi ini juga akan berakibat pada kehilangan nafsu makan. Pada kesempatan kali ini, kami team Curhat Bidan akan memberikan Anda sedikit ulasan dan gambaran mengenai Penyebab Kehilangan Nafsu Makan Saat Hamil, jadi jangan lewatkan!

Mengenal penyebab dari hilangnya nafsu makan pada ibu hamil.

Related Posts :

    Ada beberapa penyebab dari ibu hamil mengalami kehilangan nafsu makannya, diantaranya :

    1. HcG, atau Human Chorionic Gonodotropin. HcG adalah penyebab pertama ibu hamil mengalami penurunan nafsu makan. HcG adalah hormon yang dihasilkan oleh plasenta pada masa awal kehamilan. Kehadiran hormon tersebut di dalam darah menjadi pemicu terhadap reaksi tubuh pada sesuatu yang dianggap asing, termasuk makanan. Penolakan inilah juga yang akhirnya memicu mual. Baru setelah fungsi dari plasenta sempurna, rasa mual perlahan akan mengholang dan ibu hamil akan mendapatkan nafsu makannya seperti biasa. Pada umumnya rasa mual pada wanita hamil akan berhenti dengan sendirinya ketika usia kehamilan mencapai 12 sampai 14 minggu, yaitu pada trimester kedua.

    2. Akibat perubahan metabolisme Glikogen Hati.
    Kondisi ini biasanya menyebaban ibu hamil merasa tidak nyaman pada perut bagian atas, sehingga menyebabkan ibu hamil enggan untuk makan.

    3. Dipengaruhi faktor psikis. Faktor psikis pada wanita hamil ternyata dapat memberikan pengaruh terhadap nafsu makannya. Contoh kecil misalnya apakah calon ibu menerima kehamilannya, atau sebaliknya.

    4. Akibat gangguan enzim. Pada saat hamil biasanya enzim-enzim pencernaan akan berubah dengan sendirinya. Termasuk pada contoh kondisi seperti seorang ibu sebelum hamil telah mengeluh sering terhadap tukak lambung. Namun pada saat hamil, justru kondisi tersebut tidak dapat dirasakan seperti biasanya.

    5. Akibat ibu hamil terlalu menjadi pemilih terhadap makanan. Yang satu ini juga biasa terjadi pada wanita hamil. Ketika mengkonsumsi makanan tertentu mereka cenderung memikirkan apakah makanan yang mereka konsumsi akan berefek pada kehamilannya atau tidak. Juga terkadang ibu hamil malah dengan terpaksa mengkonsumsi makanan yang tidak disukai. Karena hal ini, ibu hamil juga akan mengalami kehilangan nafsu makan.

    6. Faktor tumbuh bayi. Berkembangnya janin secara terus-menerus dalam kehamilan juga ternyata mempengaruhi nafsu makan pada ibu hamil. Saat bayi tumbuh, rahim juga akan terus menekan perut dan membuat ibu hamil merasa tidak terlalu lapar, lebih kenyang bahkan ketika makan dalam jumlah sedikit. Perasaan kenyang inilah yang seringkali menyebabkan ibu hamil tidak terpenuhi benar dalam asupan gizi dan nutrisinya baik untuk dirinya sendiri dan bayi di dalam kandungannya.

    7. Ketegangan. Faktor terakhir yang menjadi penyebab ibu hamil mengalami kehilangan nafsu makan adalah ketegangan. Ketegangan disini diakiatkan oleh stress pada tahap kehamilan dan memang kondisi ini cukup umum terjadi terlebih pada kondisi kehamilan ibu yang pertama kalinya.

    Tapi jangan terlalu khawatir, disini kamu akan memberikan beragam solusi untuk Anda wanita hamil yang mengalami kehilangan nafsu makan, antara lain :

    1. Jangan terlalu memaksakan diri untuk makan besar saat pagi hari. Makanlah sedikit-sedikit tapi sering dalam sepanjang hari. Sebaiknya hindari makanan berlemak dan jenis makanan yang sulit dicerna.
    2. Menghindari makanan yang memiliki bau dan rasa cukup kuat karena berefek memicu mual pada ibu hamil.
    3. Menghindari kelelahan dan mengelola stress dengan baik.
    4. Cukupi kebutuhan air minum saat hamil untuk menghindari dehidrasi.
    5. Hirup aroma lemon, atau memakan permen asam yang dapat membantu meredakan rasa mual.
    6. Jika kondisi tersebut bertahan terlalu lama, Anda perlu menkosultasikannya pada dokter atau bidan terdekat untuk mengetahui perawatan terbaik dalam mengatasi kondisi tersebut.

    Itu saja, nah semoga informasi diatas dapat bermanfaat untuk Anda. Salam sehat bunda!

    About : Citra Dewi Amd. Keb

    Citra Dewi Amd. Keb

    Bidan Citra Dewi Am.Keb merupakan alumnus Stikes Jenderal Achmad Yani Cimahi angkatan 2016 yang lahir pada 15 juni 1995. Aktif sebagai Interactive Medical Advisor di www.curhatbidan.com. Bagi saya menjadi seorang bidan adalah pekerjaan mulia yang memberikan pelayanan dengan hati nurani. Bidan berperan dalam luang lingkup kesehatan dasar masyarakat. Mulai dari bayi, remaja, pasangan usia subur sampai lanjut usia. Saya berharap mampu memberikan pelayanan kesehatan keluarga anda.

    Untuk konsultasi via WhatsApp klik disini :

  • Bagikan Artikel :

    Terkahir Di Edit : October 19, 2016

    Pertanyaan Pengunjung :

    Seputar kb

  • Oleh : Septi Pangesti
  • 1 tahun, 10 bulan yang lalu

    Hallo bubid nama saya septi liana, setelah saya lepas kb pil terus ga haid 3bulan apakah normal? Dan saya periksa ke bidan terdekat lalu di kasih kb pil lgi dan lgsg haid tapi haid jdi lama kenapa ya bubid

  • Oleh : Septi Pangesti
  • Menstruasi

  • Oleh : Suci Yulia
  • 3 tahun, 1 bulan yang lalu

    Assalamualaikum bu, saya mau bertanya saya ber umur 17thn selama mens dari pertama kali dapat sampai tahun lalu saya gk pernah telat selalu lancar tapi di bulan Januari kemarin telat 10 hari padahal saya tidak stres dan aman aman saja, perut saya juga sering sakit tiba tiba apakah itu masih normal?

  • Oleh : Suci Yulia
  • Ingin hamil lagi

  • Oleh : Erna Manurung
  • 5 tahun yang lalu

    Gini buk bidan, saya habis melahirkan sekitar bulan 12 kemarin, tapi anak saya meninggal begitu lahir, dan saya belum mendapat haid sampai saat ini, tapi saya sudah berhubungan sama suami saya sekitar 2 minggu yang lalu dan rutin karna memang kami tidak menunda untuk kehamilan selanjut nya tapi sekarang saya merasakan sakit perut dibagian bawah, saya bingung ini gejala tanda kehamilan atau mau PMS y buk bidan,? Soal ny sudah saya tespek hasil nya negatif tapi sakit perut nya sudah berlangsung beberapa hari ini dan tidak ada keluar darah yang ada keluar keputihan terus menerus dan bagaimana cara agar bisa cepat hamil lagi sebelum datang haid setelah melahirkan?

    Kanker payudara

  • Oleh : Irma Andari
  • 6 tahun, 2 bulan yang lalu

    Bu saya punya masalah dgn payudara putingnya jika ditekan mengeluarkan cairan berwarna putih bening. Apakah ini termasuk gejala kanker payudara? Bagaimana cara mengatasinya?
    Terimakasih

    ASI

  • Oleh : erni uli
  • 4 tahun, 9 bulan yang lalu

    bu bidan saya saya seorang ibu yg lagi menyusui,anak saya baru berumur 2,5 bulan,waktu lahir asi saya blm keluar sampai hari ke 3 setelah operasi namu anak saya gak mau menyusui langsung,jadi saya harus pumping,sementara dari PD saya setia setengah jam asi sudah menetes,jadi per dua jam saya pumping bisa sampai 500-600 ml
    nah karena saya sdh kerja saya jarang pumping akhirnya sekarang asi saya terjun bebas sekali pumping cuma 60 ml,sedih bu bidan anak saya jadi rewel
    apa yg saya harus lakukam agar asi saya bisa kembali banyak ?
    dan apakah masih mungkin bisa banyak
    Terimakasih sebelumnya

    Tanya Bidan