×

Narkoba Merusak Keluarga Dan Lingkungan

Bagikan Artikel :

Narkoba Merusak Keluarga Dan Lingkungan

Narkoba adalah singkatan dari narkotika dan obat/bahan berbahaya. Penyalahgunaan dalam penggunaan narkoba adalah pemakain obat-obatan atau zat-zat berbahaya tanpa resep dokter yang akan menimbulkan bergabagi dampak terhadap kesehatan pengguna maupun keluarga dan lingkungan. Meski jelas sekali kerugiannya, pengguna narkoba tetap masih banyak. Kita lihat sendiri artis yang menyalahgunakan narkiba, seketika keluarga dan lingkungan menjadi tidak baik lagi. Oleh karena itu jauhi narkoba karena masa depanmu sangat berharga

Dampak Narkoba Bagi Keluarga

  1. Rusaknya hubungan keluarga
    Pengguna narkoba akan memiliki kepribadian yang tidak stabil, sehingga mudah marah, susah konsentrasi dan mengacuhkan orang lain. Sikap ini akan merusak hubungan pengguna dengan orang lain, terutama keluarga.
  2. Pengangguran
    Pengguna narkoba akan mengalami susah konsentrasi hingga berbagai penyakit yang menyebabkan mereka tidak bisa bekerja secara normal, sehingga mereka akan kehilangan pekerjan dan menganggur.
  3. Kemiskinan
    Pengangguran akibat narkoba akan susah mencari pekerjaan dan akhirnya karena tidak memiliki penghasilan akan menjadi miskin.
  4. Depresi
    Penggunaan narkoba akan menyebabkan ketergantungan akan efek euforia dari narkoba, akibatnya bila pengguna mengurangi atau menghentikan konsumsi narkoba, mereka akan mengalami gelisah hingga depresi.

Dampak Narkoba Bagi Lingkungan

  1. Meningkatnya kejahatan
    Banyaknya pengedar narkoba akan menyebabkan banyaknya kejahatan seperti penyelundupan, pembunuhan dan penyuapan terhadap aparat keamanan.
  2. Meningkatnya kemiskinan
    Banyaknya pengguna narkoba akan menyebabkan meningkatnya pengangguran. Karena pengangguran ini tidak bisa produktifdan bekerja, akan timbul kemiskinan dimasyarakat.
  3. Meningkatkan biaya penegakan hukum dan pengobatan
    Banyaknya kejahatan dan orang yang kecanduan narkoba akan mengakibatkan biaya yang diperlukan untuk penegakan hukum dan pengobatan pengguna narkoba akan naik. Ini akan membebani rakyat yang harus membayar pajak untuk membiayai penegakan hukum dan dana kesehatan.
  4. Rusaknya ekosistem
    Pembuatan narkoba secara ilegal akan merusak lingkungan, ini karena biasanya pengedar narkoba akan membuang limbah narkoba ke sungai atau perairan dan akan mencemari perairan ini.

About : Citra Dewi Amd. Keb

Citra Dewi Amd. Keb

Bidan Citra Dewi Am.Keb merupakan alumnus Stikes Jenderal Achmad Yani Cimahi angkatan 2016 yang lahir pada 15 juni 1995. Aktif sebagai Interactive Medical Advisor di www.curhatbidan.com. Bagi saya menjadi seorang bidan adalah pekerjaan mulia yang memberikan pelayanan dengan hati nurani. Bidan berperan dalam luang lingkup kesehatan dasar masyarakat. Mulai dari bayi, remaja, pasangan usia subur sampai lanjut usia. Saya berharap mampu memberikan pelayanan kesehatan keluarga anda.

Untuk konsultasi via WhatsApp klik disini :

  • Bagikan Artikel :

    Terkahir Di Edit : July 27, 2021

    Pertanyaan Pengunjung :

    Puting terbenam

  • Oleh : Nadya Ghina
  • 7 bulan, 2 minggu yang lalu

    Jika puting terkenal salah satunya melakukan pembedahan atau operasi agar puting kembali menonjol.

    Untuk kisaran harga melakukan operasi puting terbenam membutuhkan biaya berapa ya bu bidan?

  • Oleh : Nadya Ghina
  • cara mengatasi kebiasaan anak usia 5 tahun yang masih suka mengompol di tempat tidur

  • Oleh : Vita Ratnasari
  • 7 tahun, 12 bulan yang lalu

    ibu bidan, anak saya laki-laki usia 5 tahun masih suka minum susu pake botol, juga masih suka ngompol di tempat tidur, bagaimana solusinya ya?

    Benjolan pada rambut area miss v

  • Oleh : Wifi Healthy
  • 4 tahun yang lalu

    Halo bu bidan, usia saya 25tahun dan di daerah rambut miss v saya ada benjolan kecil sekali tp tidak terasa sakit atau gatal atau nyeri sama sekali. Bahkan alhamdulillah tidak mengganggu aktivitas saya. Apa itu berbahaya bu bidan? Saya lihat di video youtube ibu katanya tidak berbahaya apa benar?

  • Oleh : Wifi Healthy
  • Daging lebih di bibir vagina

  • Oleh : Annisa Rahmania
  • 5 tahun, 5 bulan yang lalu

    Dok sebelumnya saya ingin bertanya. Saya belum menikah dan saya belum pernah berhubungan intim, Vagina saya sering gatal trs keluar keputihan terkadang bening, berwarna putih, kadang berbau dan kadang tidak berbau. Dan muncul daging di bibir vagina,
    Itu kenapa ya dok?

    Asi dan kb suntik 1 bulan

  • Oleh : Albar Pharadita
  • 4 tahun, 3 bulan yang lalu

    Assalamualaikum. Ibu bidan saya albar. Saya baru melahirkan tgl 17 feb 2020 melalui proses sc. Saya tgl 9 april pergi ke bidan untuk imunisasi dan konsultasi kb. Anak saya minum asi full dari awal akhir. Tgl 9 saya minta untuk kb yg tidak menyurutkan asi. Tetapi bidan tsb memberikan kb suntik 1 bulan. Sudah 2-3mggu ini asi saya surut, apa yang harus saya lakukan? Sampai kapan efek kb ini hilang

    Tanya Bidan